Memperbaiki TV Akari Mati Standby Flyback Rusak
Ciri atau Gejala Flyback Rusak
Nah, pada umunya jika fbt mengalaman kerusakan, ciri atau tanda yang sering kita temukan adalah sebagai berikut :
1. Tegangan B+ penyuplai FBT Drop
Untuk mengetahui apakah tegangan b+ drop karena flyback yang short, kita perlu melepas kaki di flyback yang terhubung oleh jalur b+. Setelah itu nyalakan tv, lalu cek tegangan b+ lagi, bila tegangan b+ muncul dan normal, artinya flyback rusak, namun bila tegangan tetap drop, kemungkinan kerusakan terjadi bukan di flyback.
2. Flyback Retak, Berlubang, atau Ada Bekas Lelehan
Bila flyback terlihat seperti itu, ada indikasi kalau flyback mengalami kerusakan. Lebih baik untuk dicoba diganti saja dengan yang baru, karena biasanya flyback yang seperti itu tidak akan tahan lama lagi.
3. Flyback bocor, hingga mengeluarkan listrik
Flyback bocor ini cukup berbahaya, karena akan menimbulkan sambaran listrik dan akan ada suara pletek pletek seperti petir. Jika sudah terjadi seperti ini, ada 2 pilihan, menambal yang bocor, atau mengganti dengan yang baru. Kalau yang bocor itu sedikit, bisa juga ditambal dengan lem. Anda dapat melihat artikel saya tentang cara memperbaiki flyback bocor.
4. Ada suara berderik di flyback
Ini paling sering terjadi, jika flyback sudah berderik, itu ada indikasi flyback tersebut rusak dan harus diganti.
Cara Memperbaiki TV Akari Mati Karena Flyback Rusak
Jika sudah terdapat ke empat ciri atau gejala yang disebutkan di atas pada flyback tv akari anda, adakalanya coba untuk di ganti dengan flyback yang baru. Untuk cara menggantinya anda dapat mengukuti langkah perbaikan di bawah ini :
1. Siapkan flyback baru
Untuk mendapatkan flyback baru anda dapat membeli di toko sparepart elektronik dekat anda maupun membeli lewat online. Sebelum membeli anda harus tahu terlebih dahulu kode atau seri dari flyback tersebut. Kode tersebut berada di body flyback, untuk tv akari biasanya BSC25-N0870, BSC25-0870, atau yang lainnya.
Bila ditoko sparepart lagi kosong, anda dapat menggunakan persamaannya untuk menggantinya. Data persama flyback anda dapatlihat di postingan yang sudah saya buat berjudul data persamaan flyback.
2. Ganti flyback dengan yang baru
Setelah sudah ada flyback pengganti, selanjutnya silahkan lepaskan flyback yang lama tersebut dari papan pcb. Sedot timah yang menempel pada kakinya, dan lepaskan kop flyback dari tabung crt. Setelah itu baru pasang flyback pengganti ke papan pcb.
3. Uji Coba
Setelah flyback baru sudah terpasang, selanjutnya nyalakan tv tersebut, bila tv berhasil menyala, jadi benar yang rusak adalah flyback tersebut. Namun jika tv masih belum menyala, berarti kerusakan bukan di flyback. Anda harus melakukan pengukuran lebih lanjut untuk mencari letak kerusakannya dimana.
Sekian dulu tutorial Memperbaiki TV Akari Mati Standby Flyback Rusak. Ikuti terus blog ini untuk mendapatkan berbagai informasi tentang service televisi.
Post a Comment for "Memperbaiki TV Akari Mati Standby Flyback Rusak"